Rabu, 28 Maret 2012

Wah ! Pemkab Semarang Menganggarkan Rp. 4,8 Milyar Demi Menambah Armada Dinas

http://loker20122013.blogspot.com/2012/03/wah-pemkab-semarang-menganggarkan-rp-48.html

Dilansir dari SuaraMerdeka, di Ungaran. Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Semarang berencana akan menambah armada dinas. Dana alokasi yang tersedia lebih kurang Rp 4,8 Miliar tersebut akan dibelikan mobil dan motor guna operasional satuan kerja perangkat daerah (SKPD). Sedangkan untuk mobil jabatan Bupati dan Wakil Bupati, Pemkab telah menganggarkan dana lebih kurang Rp 1,2 miliar.

"Sesuai dengan peraturan, mobil jabatan Bupati dan Wakil Bupati harus berjenis jip berkapasitas mesin besar," kata Kepala Bidang Penghelolaan Aset Daerah, Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Asset Daerah(DPPKAD) Kabupaten Semarang, Rofi'uddin, Rabu (28/3).

Penambahan armada, lanjut dia, akan digunakan untuk operasional Dinperindag dan BPBD. Selain itu pengadaan tambahan lainnya meliputi pembelian 143 unit motor yang akan dipakai kepala desa ditambah 5 unit motor untuk operasional SKPD.

"Jumlah armada bertambah dari sebelumnya meliputi 8 unit mobil operasional SKPD, 1 dump truck dan 1 truck sampah. Dana bersumber dari APBD 2012 dan semua pengadaan armada telah masuk dalam proses lelang," lanjutnya.

Ketika ditanya lebih lanjut mengenai kapan waktu pengadaan akan direalisasikan, pihaknya mengatakan kapasitas tersebut tergantung dari proses lelang di bagian unit lelang pengadaan (ULP) Pemkab Semarang.

0 comments:

Posting Komentar